Banyak pengguna sering mengeluhkan komputer mereka yang lambat dan membutuhkan waktu lama untuk merespons. Namun sebenarnya, cara agar komputer tidak lemot windows 10 ini cukup mudah untuk dilakukan.
Perlu diketahui bahwa, ada berbagai alasan mengapa laptop bisa menjadi lambat. Penyimpanan internal yang penuh atau software yang belum diperbarui adalah beberapa penyebab utamanya. Dengan mengetahui cara mengatasi laptop lemot Windows 10 maka penggunaan perangkat Anda lebih nyaman digunakan dan tidak mengganggu pekerjaan.
Lantas bagaimana cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi agar komputer tidak lemot khusus untuk windows 10 ini? Untuk lebih jelasnya, dalam uraian ini akan diberikan sebuah penjelasan terkait dengan apa penyebab dari komputer windows 10 lemot. Dan juga akan diberikan pula penjelasan terkait dengan beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya berikut ini:
Penyebab Komputer Windows 10 Lemot
Sebelum memahami cara mengatasi laptop lemot atau Windows 10 yang lambat, penting untuk mengetahui beberapa penyebab utama yang membuat laptop menjadi lambat. Beberapa di antaranya adalah infeksi virus atau malware pada laptop.
Selain itu, bisa juga usia laptop yang sudah tua sehingga tidak mampu menampung data berlebih, serta sistem Windows 10 yang belum diperbarui atau masih menggunakan versi lama. Selain itu, banyaknya file sampah dan aplikasi yang memenuhi penyimpanan juga dapat membuat kinerja laptop menjadi lambat.
Cara Mengatasi Komputer Windows 10 yang Lemot
Setelah mengetahui bagaimana cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi komputer yang lemot khusus untuk windows 10, maka langkah selanjutnya yang bisa dilakukan yakni mengetahui bagaimana cara yang bisa dilakukan untuk mengatasinya. Berikut beberapa cara agar komputer tidak lemot windows 10 yang bisa dilakukan:
1. Menonaktifkan Aplikasi atau Software
Cara pertama yang bisa dilakukan untuk mengatasi komputer berbasis windows 10 yang lemot yakni dengan menonaktifkan aplikasi atau software yang ada. Berikut adalah cara untuk menghapus atau menonaktifkan aplikasi yang sudah lama tidak digunakan di laptop Anda:
- Klik kanan pada Taskbar
- Pilih “Task Manager” lalu pilih tab “Startup”
- Temukan aplikasi yang ingin dinonaktifkan
- Klik kanan pada ikon aplikasi tersebut
- Pilih opsi “Disable”
Untuk mempercepat kinerja Windows 10, disarankan menjalankan sedikit aplikasi dan menonaktifkan aplikasi yang tidak diperlukan agar sistem berjalan lebih lancar
2. Hapus Program yang Tidak Penting
Salah satu faktor yang dapat menyebabkan komputer Windows 10 menjadi lambat adalah karena terlalu banyaknya program atau aplikasi yang terinstal. Oleh karena itu, Anda bisa mulai dengan menghapus aplikasi-aplikasi yang tidak diperlukan.
Hal ini dilakukan untuk mengembalikan performa laptop ke kondisi semula. Sebaiknya, alokasikan memori penyimpanan hanya untuk hal-hal yang penting, sehingga laptop tidak mengalami keterlambatan dan Anda dapat menggunakannya dengan lebih nyaman.
3. Upgrade Windows 10
Untuk mengatasi masalah laptop yang mulai lambat, salah satu solusi yang dapat Anda coba adalah memperbarui perangkat lunak atau Windows. Anda bisa memeriksa pembaruan secara rutin melalui menu Kontrol Panel. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat Anda ikuti:
- Klik ikon “Windows”.
- Ketik “Control Panel” dan buka pusat kontrol.
- Pilih opsi “Security” atau Keamanan.
- Klik “Windows Update” di bagian Pusat Keamanan Windows.
- Pilih “Tampilkan Pembaruan yang Tersedia”.
- Sistem akan secara otomatis memeriksa dan melakukan pembaruan pada Windows 10.
Itulah uraian terkait dengan beberapa cara agar komputer tidak lemot windows 10 yang bisa dilakukan. Selain itu, dalam penjelasan ini juga telah diberikan urairanĀ terkait dengan apa saja hal yang bisa menyebabkan windows 10 jadi lemot.