Pada masa sekarang, banyak orang yang memilih untuk menggunakan aplikasi Zoom untuk mengadakan pertemuan penting, baik di HP ataupun laptop. Untuk yang memilih PC, cara membuat link Zoom meeting di laptop sebenarnya sangat mudah dilakukan meski ternyata baru pertama kali mencoba.
Bagi yang ingin mengadakan sebuah pertemuan yang penting melalui aplikasi Zoom, maka tentu saja wajib mengenal tentang aplikasinya lebih dalam. Kenali apa saja fitur yang sudah disediakan sejak awal dan panduan khusus untuk membuat link meeting di Zoom di sini:
Mengenal Fitur-Fitur di Aplikasi Zoom
Untuk fitur yang paling dikenal dan tentu saja penting adalah fitur untuk memilih mode yang sesuai, terutama ketika ingin presentasi. Selain itu, ada fitur filter yang bisa membantu para pengguna untuk memberikan efek yang indah pada wajah saat aktif menggunakan kamera.
Jika meeting yang diadakan ternyata memiliki masalah karena kamera yang buruk, maka bisa memanfaatkan bantuan dari fitur bernama brightness. Kemudian jika menemukan kebisingan dalam video Zoom saat sedang meeting, maka bisa mencoba untuk menekan menu Noise Concellation yang disediakan.
Tutorial Membuat Link Zoom Tanpa Terjadwal
Usai mengenali fitur-fiturnya di Zoom, bisa melanjutkan dengan menyimak cara membuat link Zoom meeting di laptop. Tata cara untuk membuat link Zoom di laptop sebenarnya sama mudahnya dengan membuat link Zoom Meeting yang ada di HP:
-
Mulai dengan mengunduh aplikasi Zoom Meeting yang terkini di laptop.
-
Kemudian buka aplikasinya dan lakukan proses penginstalan dengan benar terlebih dahulu.
-
Jangan lupa untuk membuat akun dan memasukkan identitas yang ada.
-
Atau jika ingin lebih mudah, pengguna bisa masuk dengan Google. Atau pengguna juga bisa masuk dengan bantuan dari akun Facebook.
-
Selanjutnya pengguna bisa membuka tampilan awal dari Zoom di laptop.
-
Nantinya coba cari sebuah opsi bernama New Meeting di sana. Jika sudah selesai, maka bisa memilih untuk membuka room di Zoom.
-
Lanjutkan dengan mencari link dari Zoom Meeting tersebut dan salin.
-
Atau pengguna bisa menekan tombol Invite untuk membagikan link Meeting. Bisa memilih antara membagikan ID serta kata sandi Meeting.
-
Terakhir, bisa masuk ke dalam Zoom dan memulai Meeting sesuai waktunya.
Tutorial Membuat Link Zoom Meeting yang Terjadwal
Jangan sampai dilewatkan, ada cara membuat link Zoom meeting di laptop lainnya yang dikhususkan untuk yang ingin membuat linknya menjadi terjadwal. Bagi yang ingin tahu tentang cara dan panduan membuat link Zoom Meeting yang tepat dan terjadwal, simak langkah-langkah berikut ini:
-
Awali dengan mengunduh terlebih dahulu aplikasi Zoom Meeting di laptop.
-
Jika sudah berhasil menginstal aplikasinya, maka bisa mengakses menu Schedule.
-
Jangan lupa untuk memperhitungkan apa saja aturan yang diberikan. Atur semua keterangan di sana dengan benar sesuai dengan kebutuhan.
-
Kemudian bisa mengubah bagian waktu terutama untuk jam dan menitnya.
-
Untuk lebih memudahkan, bisa mencoba mengaktifkan bagian Add to Calendar.
-
Cek sekali lagi dengan teliti sebelum menekan tombol Done di sana.
-
Jika sudah berhasil, maka nanti akan diarahkan ke detail meeting.
-
Ketika menemukan bagian yang salah, maka ubah dengan menu Edit.
-
Tunggu selama beberapa waktu hingga muncul link untuk Zoom Meeting.
-
Pengguna bisa mencoba menyalin ke Clipboard untuk link yang dipakai.
-
Terakhir, hanya perlu membagikan link meeting tersebut ke setiap peserta.
Demikian informasi tentang cara membuat link Zoom meeting di laptop yang bisa dicoba dengan mudah tanpa memakan waktu yang banyak. Ada yang bisa dilakukan seperti biasa sebelum dibagikan ke setiap peserta. Sementara yang lain ada yang dikhususkan untuk meeting yang terjadwal.