Di zaman sekarang, masyarakat tentu sangat tergantung pada kuota internet, termasuk para pengguna Telkomsel. Penting bagi kita untuk mengetahui cara memperpanjang masa aktif paket internet Telkomsel agar akses internet tetap lancar.
Setiap paket internet memiliki masa aktif yang berbeda, tergantung pada jenis paket dan jumlah kuota yang dibeli. Untuk mengetahui cara menambah durasi masa aktif paket internet Telkomsel, mari kita simak penjelasannya di bawah ini.
1. Menggunakan Aplikasi My Telkomsel
Telkomsel sekarang sudah menyediakan aplikasi terpusat yang dapat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan pengguna provider jaringan tersebut. Jadi pada aplikasi tersebut pengguna telkomsel bisa melakukan banyak hal
Beli pulsa, mengetahui masa aktif kartu, mengetahui informasi kuota yang detail seperti jenis paket kuota yang digunakan serta berapa jumlah kuota yang masih tersisa dan bisa digunakan sampai kapan bisa diketahui dari aplikasi tersebut.
Selain itu tentunya aplikasi My Telkomsel juga bisa digunakan untuk memperpanjang masa aktif paket internet telkomsel. Adapun rincian langkah untuk perpanjang masa aktif paket kuota telkomsel dengan menggunakan aplikasi My Telkomsel ialah sebagai berikut:
- Mulai dengan membuka aplikasi MyTelkomsel, kemudian arahkan langkah ke Menu Beli. Di sana, cari opsi paket yang memungkinkan untuk perpanjang masa aktif yang diinginkan.
- Setelah menemukannya, pilih durasi yang diinginkan untuk memperpanjang masa aktif pada kuota Telkomsel pengguna. Klik pada paket yang ingin dibeli.
- Selanjutnya, akan muncul detail informasi tentang paket yang telah dipilih sebelumnya. Jika semuanya sudah sesuai, langsung tekan tombol Beli.
- Lalu pengguna akan diberikan pilihan untuk metode pembayaran yang tersedia. Di sini pengguna dapat memilih antara menggunakan pulsa atau melakukan pembayaran langsung melalui saldo e-wallet yang dimiliki.
- Setelah memilih, tekan tombol Bayar untuk menyelesaikan pembelian paket yang telah dipilih. Terakhir, akan muncul konfirmasi di layar bahwa pembelian paket Masa Aktif telah berhasil.
2. Dengan Cara Mengirim SMS
Meski sudah ada aplikasi My Telkomsel yang memang terintegrasi untuk memenuhi semua kebutuhan pengguna telkomsel di satu wadah, namun untuk memperpanjang masa aktif kuota telkomsel cara konvensional yaitu dengan mengirim SMS juga masih bisa digunakan.
Cara ini justru sudah lama digunakan sebelum adanya aplikasi. Nah untuk melakukan perpanjangan masa aktif paket internet telkomsel dengan sms berikut rincian langkahnya:
- Silahkan kirimkan pesan baru dengan teks Data ON 1000 ke nomor 3636. Setelah pesan terkirim, tunggu sebentar hingga menerima balasan.
- Jika sudah menerima balasan dari 3636, jawab dengan mengirim YA kembali ke nomor tersebut.
- Selanjutnya untuk memeriksa masa aktif paket internet, cukup ketik *888# pada ponsel pengguna dan pastikan masa aktif telah bertambah.
3. Dengan Kode Dial
Cara memperpanjang masa aktif paket internet telkomsel juga dapat dilakukan melalui kode dial. Fitur dalam paket internet ini memungkinkan akumulasi dan penambahan kuota secara otomatis dari sisa pembelian sebelumnya.
- Dengan demikian, sisa kuota dari paketan 30 hari pada bulan sebelumnya dapat dimanfaatkan kembali pada bulan berikutnya tanpa hangus. Berikut adalah langkah-langkah untuk memperpanjang masa aktif melalui kode dial yang dapat diikuti:
- Langkah pertama adalah membuka menu telepon dan menekan Kode Dial *999#. Setelah itu, akan muncul opsi menu, lalu pilih nomor 6 dan tekan OK.
- Selanjutnya, pilih nomor 8 untuk mengakses menu Layanan Lain. Di halaman Layanan Lain, akan muncul berbagai opsi; pilih menu Paket Masa Aktif dengan menekan nomor 3.
- Kemudian, tentukan durasi yang diinginkan dan pastikan bahwa pulsa yang tersedia mencukupi untuk pembelian Masa Aktif tersebut.
- Terakhir, konfirmasikan pembelian paket Masa Aktif dengan memilih nomor 1. Jika pembelian berhasil, akan ada SMS pemberitahuan yang masuk, menegaskan bahwa pembelian Masa Aktif Paket telah berhasil dilakukan.
Demikianlah penjelasan serta uraian tentang cara memperpanjang masa aktif paket internet telkomsel. Jadi dengan cara-cara tersebut pengguna bisa menambah masa aktifnya saja ketika kuotanya masih banyak.